Launching aplikasi simpel, Bupati Ngawi Berkesempatan Mengajar Matematika

Aplikasi Simpel Kabupaten Ngawi Dindik

SINAR NGAWI™ Ngawi-Disituasi pandemi Covid 19 yang berakibat kegiatan belajar mengajar secara tatap muka mengalami kendala, Pemkab Ngawi melalui Dinas Pendidikan setempat melakukan inovasi pembelajaran secara digital.

Bupati Ngawi, Budi Sulistyono yang melaunching aplikasi Simpel (sistem informasi manajemen pembelajaran) bertempat di Pendopo Wedya Graha (04/08/20), mengatakan bahwa pembelajaran daring yang selama ini banyak keluhan, maka diharapkan aplikasi ini bisa dipakai sebagai pengganti guru yang menyampaikan materi pembelajaran di kelas kendati tidak dengan tatap muka.

“Dan saya sangat mengapresiasi kepada dinas pendidikan karena sudah mencarikan solusi pembelajaran kepada siswa yang harus belajar dari rumah karena pandemi covid 19,” terang dia.

Tambahnya, dengan aplikasi simpel, maka guru dituntut untuk menunjukkan kreativitas dan inovasi pembelajaran sehingga pembelajaran menjadi menarik dan dapat dipahami oleh siswa.

Selain itu, kontribusi simpel merupakan aplikasi yang bisa menetapkan standart pembelajaran yang sama, sehingga output yang dihasilkan relatif sama, baik untuk sekolah di daerah maupun di kota.

Diharapkan, melalui aplikasi ini juga memungkinkan bisa mengatasi permasalahan kekurangan guru, terutama guru SD.

Sementara jalannya Launching aplikasi Simpel ini, Kanang begitu sapaan akrab Bupati Ngawi, juga diberi kesempatan untuk mengajar matematika lewat aplikasi Zoom, yang sebelum acara dimulai terlebih dahulu digelar pelantikan pejabat eselon 2.

“Aplikasi simpel ini akan diterapkan di sekolah PAUD, TK, SD sampai dengan SMP, dan untuk memberikan reward kepada guru-guru dalam menciptakan kreativitas dan inovasinya, maka nantinya akan konten pembelajaran oleh guru-guru tersebut akan dilombakan,” pungkasnya.
Pewarta: Kun/Mad
ADV Diskominfo Kabupaten Ngawi