![]() |
Kader IMM Bone silaturahmi dengan Bupati Bone Andi Fahsar |
Kedatangan puluhan kader salah satu ortom Muhammadiyah tersebut untuk meminta restu, petunjuk dan nasihat orang nomor satu di Bumi Arung Palakka menjelang pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musyda) IMM Sulsel yang akan digelar di Pinrang, 9 Februari 2018 mendatang.
Terlihat Andi Fahsar dengan ramah menerima dan mendengarkan maksud dan tujuan kedatangan kader IMM Bone, selain itu beberapa nasihat disampaikan kepada puluhan kader angkatan Muda Muhammadiyah tersebut.
"Maksimalkan potensi kalian dan jangan perna menyerah," ungkap Fahsar dihadapan puluhan kader IMM seusai salat Magrib.
Sementara itu, Ketua Cabang IMM Bone Bayu Segara mengungkapkan pertemuan itu hanya silaturahni sekaligus meminta restu.
"kami hanya meminta restu dan petunjuk beliau, pastinya beliau punya pengalaman menjadi pemimpin dan terbukti beliau sukses memimpin Bone," ungkapnya.
Bayu menambahkan bahwa sosok A. Saiful yang akan bertarung menuju DPD IMM sulsel punya jiwa kepemimpinan yang sama dengan A. Fashar.
"Mereka punya jiwa kepemimpinan yang sama Kharismatik, visioner dan punya integritas," pungkasnya.
Sementara Andi Saiful mengatakan, Bupati Bone Andi Fahsar memberi arahan kepadanya untuk memaksimalkan potensi yang ada, termasuk dari segi diplomasi dan menjalin komunikasi dengan cabang-cabang yang memiliki visi membawa IMM Sulsel untuk mewujudkan Trikompetensi dasar IMM sebagai basis gerakan kader Ikatan yang progresif-kritis.
Andi Saiful yang merupakan Mantan Ketua Umum PC IMM Bone yang saat ini menjabat ketua bidang SPM DPD IMM Sulawesi Selatan menambahkan iktikad untuk maju sebagai calon ketua IMM Sulsel adalah jawaban atas support dan dukungan dari kader-kader dan alumni IMM di Bone.
"Tentunya hal ini sebagai motivasi dan semangat untuk tetap berjuang di garis perjuangan IMM," pungkas Saiful.
Penulis : Ilham Iskandar
Editor : Risal Saleem